Wisudah Hafizh 3 PPTQ Al-Multazam Bandung

Cicalengka – Pondok Pesantren Tahfizh Qur’an (PPTQ) Al-Multazam Bandung menggelar Wisuda Hafizh 3 pada Sabtu, 15 April 2023, di Gedung Rahayu.

Wisuda hafizh merupakan salah satu ajang yang didedikasikan untuk memberikan penghargaan kepada santri dan santriwati yang telah menyelesaikan ujian tasmi’ hapalan Qur’an.

Terhitung per tanggal 9 April 2023, terdapat 44 santri dan santriwati yang telah melaksanakan tasmi’ Al-Qur’an.  Sebanyak 3 orang untuk kategori 3 juz, 24 orang untuk kategori 5 juz, 12 orang untuk kategori 10 juz, 4 orang untuk kategori 15 juz, dan tahun ini adalah tahun perdana karena satu orang santri berhasil menyelesaikan hapalan 30 juz. Sebagai bentuk apresiasai, Yayasan Al Multazam memberikan hadiah umroh untuk santri yang telah menyelesaikan hapalan 30 juz ,yakni Rizal Aziz Al Ghifari.

Dalam sambutannya, Ahmad Ajik Nur Fata Mubarok, S.Ag Al-Hafizh menyampaikan harapan terbesarnya, yaitu semoga jihad kita dalam membersamai Al Qur’an diridhoi Allah. Karena hapalan Qur’an bukan hanya sebatas menjaga hapalan saja tetapi juga harus memperhatikan bagaimana kita memposisikan diri kita sebagai orang yang pantas dijaga akhlaknya dan kehidupannya oleh Al Qur’an Al Karim.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Kholili Rachman, S.Kom., M.M selaku ketua yayasan megatakan, “Tujuan utama pesantren adalah untuk mencerdaskan dan membentuk anak-anak yang soleh solehah. Di PPTQ Al Multazam Bandung, santri didukung dalam mencapai tujuan tersebut dengan menghapal Al-Qur’an, sebuah keiinginan yang diidamkan oleh semua orang. Pesantren ini memberikan kemudahan dalam mengakses ilmu agama dibandingkan dengan saudara kita di luar sana yang kesulitan. Santri di PPTQ Al Multazam berinteraksi dengan Al-Qur’an 24 jam sehari, dan semua materi yang dipelajari berkaitan dengan Al-Qur’an dan didukung oleh Qur’anisasi kurikulum.”

Mudir PPTQ Al-Multazam, H. Tantan Rumansyah, Lc, M.Ag mengucapkan terima kasih kepada para asatidz yang telah membimbing santri dalam menyelesaikan target hapalannya di pesantren.

Semoga dengan terselenggaranya wisuda hafizh ini dapat memotivasi santri dan santriwati lainnya untuk terus berjuang dalam menghafal Qur’an dan memperbaiki akhlak serta kehidupannya sesuai dengan ajaran dalam Al Qur’an Al Karim.

Tinggalkan komentar